6.6.10

PENDIDIKAN ALTERNATIF UNTUK ANAK-ANAK DI RAJA AMPAT
Program Belantara-UNDP

Belantara Papua melaksanakan program ”Pendidikan Alternatif Untuk Anak-Anak di Teluk Mayalibit, Raja Ampat”, tepatnya di Kampung Arawai, Waifoi, dan Warimak. Program ini bekerjasama dengan Dinas Kesejahteraan Sosial dan Pengembangan Masyarakat Provinsi Papua Barat dan UNDP. Saat ini telah terbangun 3 buah sanggar belajar di 3 kampung di atas, dengan masing-masing dijaga oleh 2 orang fasilitator lokal laki-laki dan perempuan. Dalam proses pembelajaran, digunakan media-media kretaif, dengan metode partisipatoris, dan menggunakan alam lingkungan sekitar sebagai sumber belajar utama.

Belantara Papua menggunakan seni budaya sebagai alat belajar utama, untuk mendorong anak-anak mengenali jati dirinya, belajar berekspresi, dan menghargai lingkungannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar Anda terhadap sajian ini.